Pengaruh Latar Belakang Pendidikan Dan Pengalaman Kerja Terhadap Kinerja Pegawai
DOI:
https://doi.org/10.30640/jmcbus.v1i2.923Keywords:
Latar Belakang Pendidikan, Pengalaman Kerja, Kinerja PegawaiAbstract
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Latar Belakang Pendidikan, Pengalaman Kerja dan Kinerja Pegawai pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ciamis. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kausalitas dengan pendekatan kuantitatif, data yang diperoleh langsung melalui kuesioner kepada 45 responden yang diambil dari pegawai BKPSDM. Penarikan sampel menggunakan teknik sampling jenuh dan metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda menggunakan software SPSS 25. Berdasarkan hasil penelitian, variabel latar belakang pendidikan termasuk dalam klasifikasi baik, variabel pengalaman kerja termasuk dalam klasifikasi baik dan kinerja pegawai termasuk dalam klasifikasi baik. Hasil pengujian menunjukan bahwa secara simultan tara belakang pendidikan dan pengalaman kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pada BKPSDM Kabupaten Ciamis. Latar belakang pendidikan secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai lalu pengalaman kerja secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai.
References
A.A. Anwar Prabu Mangkunegara. 2013. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Bandung : Remaja Rosdakarya
Adya Dwi Mahendra. 2014. Analisis Pengaruh Pendidikan, Upah, Jenis Kelamin, Usia dan Pengalaman Kerja terhadap Produktivitas Tenaga Kerja. Skripsi. Semarang : UNDIP
Edy, Wirawan. 2016. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Foster. 2015. Pembinaan Meningkatkan Kinerja. Jakarta: Ramlan, PPM
Hasibuan, Malayu S.P. 2017. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Bumi Aksara
Manulang, M. 2013. Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Citapustaka Media Perintis.
Mangkunegara. 2017. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Sadarmayanti. 2018. Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Situmeang. 2016. Corporate Social Responsibility. Yogyakarta : Graha Ilmi
Sugiyono. 2018. Metode Penelitian. Bandung: Alphabet