Pengaruh Digital Marketing dan Kepercayaan Pelanggan Terhadap Keputusan Pembelian Online Shop Larissa Aesthetic Center
DOI:
https://doi.org/10.30640/digital.v1i4.411Keywords:
Digital Marketing, Kepercayaan Pelanggan, Keputusan PembelianAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara variabel digital marketing (X1) dan kepercayaan pelanggan (X2) terhadap keputusan pembelian (Y) pada Larissa Aesthetic Center. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling, jumlah sampel dalam penelitian diperoleh sebanyak 92 responden pada Larissa Aesthetic Center. Data penelitian ini diperoleh melalui kuesioner, wawancara, dan studi literatur.
Tehnik analisis yang digunakan yaitu Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Analisis regresi linier berganda, Uji t, Uji F dan Uji koefisien Determinasi. Dari hasil yang dilakukan pada penelitian menunjukan variabel digital marketing (X1) dan kepercayaan pelanggan (X2) terhadap keputusan pembelian (Y) pada Larissa Aesthetic Center
Hasil penelitian diperoleh persamaan regresi linier berganda Y= 15.466 + 0,234X1 + 0,304X2 dan hasil Uji t variabel digital marketing berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian dengan hasil sig 0,000 < 0,05. Kepercayaan pelanggan berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian, dengan hasil nilai sig. 0,003 > 0,05. Hasil uji F diperoleh hasil Fhitung dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Dari hasil analisis dapat disimpulkan bahwa digital marketing dan Kepercayaan pelanggan berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada Larissa Aesthetic Center.
References
Alma, Buchari. 2013. Manajemen Pemasaran dan Manajemen Pemasaran Jasa. Bandung: Alfabeta
Arimbi, dea febi (2020) ‘Pengaruh Digital Marketing Terhadap Minat Beli Konsumen’, Orphanet Journal of Rare Diseases, 21(1), pp. 1–9.
Chaffey , D. dan Ellis Chadwick, F. 2016. Digital Marketing. Malaysia : Pearson Education Limited.
Cori, P. O. P., Menuk, C. and Arianto, B. (2021) ‘Pengaruh Kualitas, Kepercayaan, Dan Kemudahan Penggunaan Website Terhadap Loyalitas Pelanggan Shopee Pada Mahasiswa Pgsd Universitas Pgri Adi Buana Surabaya’, Journal of Sustainability Business Research, 2(1), pp. 431–441.
Daud, Z. U. (2018). Pengaruh Produk, Harga Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Rumah Pada Green Avina Birem Puntong Langsa Baro. Jurnal Manajemen Dan Keuangan, 7(2), 174–183.
George, R., Terry. 2016. Dasar-dasar Manajemen. PT.Bumi Aksara, Jakarta.
Ghozali, Imam. 2012. Aplikasi Analisis Multivarial dengan Program SPSS. Semarang: Universitas Diponegoro.
Ghozali, Imam. 2012. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS. Yogyakarta: Universitas Diponegoro
Karim, R., Wolok, T. and Lesmana Radji, D. (2020) ‘Pengaruh Kepercayaan Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Online di kalangan mahasiswa fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo’, Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis, 3(2), pp. 5–24.
Khoziyah, S. and Lubis, E. E. (2021) ‘Pengaruh Digital Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Followers Online Shop Instagram @KPopConnection’, Jurnal Ilmu Komunikasi, 10(1), pp. 39–50.
Kotler, & Amstrong. 2014. Principles of Marketing. 12th Edition. Jilid 1 Terjemahan Bob Sabran Jakarta : Erlangga.
Kotler, Philip and Gary Amstrong. (2016). Prinsip-prinsip Pemasaran. Edii13. Jilid 1. Jakarta:Erlangga
Putri, P. M. and Marlien, R. . (2022) ‘Pengaruh Digital Marketing terhadap Keputusan Pembelian Online’, Jesya (Jurnal Ekonomi & Ekonomi Syariah), 5(1), pp. 25–36. doi: 10.36778/jesya.v5i1.510.
Romadlon, A., Marlien, R. A. and Widyasari, S. (2020) ‘Pengaruh Digital Marketing, Kepercayaan Dan Kualitas Produk Terhadap Niat Beli (Studi Pada Akun Instagram Kawaii Coklat)’, Proceeding SENDIU 2020, (2016), pp. 701–707.
Supriyanto, & Andriansyah, B. (2019). Pengaruh Promosi Dan Layanan Terhadap Keputusan Nasabah Kredit Usaha Mikro Di PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. Cabang Tugumulyo Musi Rawas. Jurnal Media Ekonomi, 24(2), 27–38
Yu, M.-C., Mai, Q., Tsai, S.-B., & Dai, Y. (2018). An empirical study on the organizational trust, employee-organization relationship and innovative behavior from the integrated perspective of social exchange and organizational sustainability. Sustainability, 10(3), 864
Witdya. (2019). Pengaruh Social Media Marketing terhadap keputusan pembelian KFC Kramatjati.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Digital Bisnis: Jurnal Publikasi Ilmu Manajemen dan E-Commerce

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.